Tech #GirlGang

Cewek Hanya Ingin Bersenang-Senang: Edisi Abad ke 21

Your thoughts (3)

Cewekeren, apa yang kamu biasanya lakukan di waktu luangmu? Apapun jawabannya aku yakin pasti menyenangkan. Semua perempuan selalu ingin bersenang-senang, tapi bisa dalam berbagai cara - tergantung kamu hidup di jaman apa. Sekarang di abad ke 21, kita mempunyai teknologi. Jadi semua yang ‘menyenangkan’ terdapat online, kan?

Untuk para orang tua atau remaja tua (seperti aku) yang kagum pada semua perkembangan terutama dengan para ‘Millennials’, Janganlah takut! Pada usia 6 tahun, aku koleksi bebatuan - ya, batu - betapa senangnya aku! Saat ini, tetangga-tetangga kecilku sudah memiliki gadget yang jauh lebih canggih daripada punyaku. Enggak kok, aku gak ngiri! (tapi bohong!). Sudahlah cukup aku bersedih. Aku di sini untuk memberitahu kamu kalau bisa kok menggabungkan bersenang-senang dengan teknologi coding semua dalam satu malam yang seru dengan #girlgang kamu! Serius. Hal ini sangat bisa dilakukan.

Kamu menghabiskan begitu banyak waktu online, apakah kamu mau mulai mengubah dunia? Kamu bisa melakukannya secara online dengan #girlgang kamu. Kita punya 3 situs yang sedang mendorong perempuan-perempuan muda untuk bergabung dan bersenang-senang dengan teknologi coding. Jadi yuk kumpul dengan #girlgang kamu dan bacalah berikut ini:

1. Madewithcode
Madewithcode milik Google menyediakan sarana yang mengagumkan untuk mengisi #girlsnight kamu. Kamu bisa memilih dari rancangan yang tersedia seperti membuat emoji dan gifs sendiri. Kamu bisa menjadi se-kreatif mungkin, mencampurkan ide-ide kamu dengan teman- temanmu sambil belajar coding. Kamu juga bisa menonton para mentor perempuan tentang bagaimana mereka mencapai kesuksesan dalam berbagai bidang dengan menggunakan coding.

Gak kalah keren adalah Party Kit yang disediakan oleh Madewithcode memiliki semua informasi dan ide-ide menyenangkan untuk membuat #girlsnight kamu yang inovatif!

2. Builtbygirls
Kamu juga bisa mempelajari #girlgang yang paling kuat di Amerika. Kamu bisa membaca cerita-cerita inspiratif tentang perempuan-perempuan yang menciptakan apa saja yang mereka inginkan melalui coding. Builtbygirls menantang perempuan muda untuk menjadi pembangun, pencipta, dan inovator.

3. Girlswhocode
Mereka ini luar biasa! Kunjungi http://girlswhocode.com/ dan baca cerita-cerita inspiratif tentang keberhasilan jebolan Girlswhocode yang telah meningkatkan jumlah mahasiswa jurusan ilmu pengetahuan, teknologi, teknik, dan matematika. Kamu bisa mengambil pengetahuannya dan menerapkannya untuk menjadi pelopor di Indonesia. Buat komunitasmu sendiri yang memiliki visi misi seperti Girlswhocode yaitu persaudaraan, rasa percaya diri, manajemen, dll. Lihatlah komunitas dan pencapaian mereka seperti berbagai situs dan aplikasi. Kemudian coba untuk terinspirasi mengikuti jejak mereka dan membuka pintu bagi orang lain di negara sendiri.

Jadiii ... bagaimana menurutmu? Mengagumkan, ya?! Kita ingin mendengar semua yang kamu lakukan setiap kali kamu kumpul bareng #girlgang-mu. Beritahu kami di komen ya! Mulai gunakan ide-ide ini untuk #girlsnight- mu dan semoga terinspirasi untuk menciptakan ide-ide kamu sendiri. Boleh bersenang-senang tapi ingat untuk menciptakan, berinovasi dan mengubah dunia.

Your thoughts

AHHHH MAKASIIIHH SPRINGSTER! Artikel ini yang aku cari cariin :")

March 20, 2022, 8:16 p.m.

AHHHH MAKASIIIHH SPRINGSTER! Artikel ini yang aku cari cari :")

March 20, 2022, 8:16 p.m.

Latest Reply

Senang bisa membantu!!