Part 1: She Is A Real Wondermom

Oleh @ghinaluthfy

Mama

Ini tentang seorang wanita yang sangat berpengaruh di hidup aku. Ya, she's my mom... Alasan aku mengangkat kisah mamaku ini bukan karena dia ibuku, tapi karena memang cerita hidupnya yang bikin aku benar-benar takjub sama sosok mama..

Di kala gadis, mama adalah seseorang yang sangat menyenangkan buat teman-temannya. Bahkan ada seorang teman yang rajin mengurusi kuku kaki mama, iyaa kuku kaki, alasan nya karena kuku kaki mamaku ini bagus katanya, haha ini lucu.

Mamaku asli mojang Bandung, wajahnya oriental, seperti orang China karena ada turunan China juga, dia gak tinggi, tidak gemuk dan tidak kurus, dia lucu.

Disaat lulus SMA Mama bekerja di pemerintahan, BAKN (Badan Anggaran Keuangan Negara) sebagai Honorer. Andai saja dulu Mama meneruskan pekerjaan ini, mungkin sekarang Mama adalah seorang PNS. Tapi takdir berkata lain Mama memutuskan menjalankan bisnis neneknya (nenek buyutku) mengurus para TKI yang akan bekerja di Arab Saudi, otomatis mama sering bolak-balik Bandung-Jakarta.

Tapi kondisi mama memang dari SMP gak begitu kuat untuk bekerja lebih, semasa SMP mama gak jarang pingsan saat upacara bendera, makanya setiap upacara bendera setiap senin mama hanya berdiam diri di kantor guru, karena gurunya pun sudah paham. Oke skip..

Saat itu banyak laki-laki yang suka sama Mama, sampai ada orang Philipina yang rela mengirimkan sejumlah uang yang besar karena menyukainya, juga ada orang Arab yang menyukainya pula.

Tapi saat itu ada cerita lucu. Ada seorang lelaki berparas ganteng tinggi tapi berpenampilan kumel kucel dan seenaknya kalo berpakaian. Dia seorang teknisi mesin dan juga anak band meski gak terlalu aktif. Mama menjelekkan dia tapi lama-lama Mama jadi suka sama dia ketika Mama nonton konser Band lelaki itu, dia terlihat sangat keren dan bikin Mama suka.

Dan di akhir cerita lelaki itu berhasil menikahi Mama. Ya, dia berhasil memiliki Mama. Dia yang menjadi imam bagi Mama, dia yang menjadi sandaran hati Mama. Dengan resepsi pernikahan yang sangat meriah dan sangat berkesan bagi semua undangan yang hadir di acara itu, semua berjalan sangat meriah. Semenjak menikah Mama berhenti bekerja dan mengurusi rumah tangga, mengurusi lelaki yang ia cintai.

Hari-harinya sangat menyenangkan hingga lahir seorang bayi laki-laki, anak pertama mereka yang dinamai Bachrurrohman Rizki yang bermakna pengasih rezeki, ia sangat mirip Ayah bahkan aku bilang kalo bayi itu duplikat dari ayahnya. Ya, mereka sangat mirip.

….berlanjut ke artikel selanjutnya, baca terus cerita lengkapnya!